MALAYSIA: KAYU ASAL INDONESIA DILENGKAPI DOKUMEN SAH

|

Metrotvnews.com, Jakarta: Terungkapnya mafia kayu di Kalimantan Barat membuat Pemerintah Indonesia berang. Sejumlah orang yang terlibat, dari aparat keamanan, penegak hukum hingga petugas kehutanan akan ditindak tegas. Bahkan, Menteri Kehutanan Malam Sambat Ka'ban melayangkan nota protes kepada Pemerintah Malaysia karena banyaknya kayu ilegal yang ditampung Negeri Jiran itu.

Protes Pemerintah Indonesia mendapat tanggapan dari Direktur Kehutanan Wilayah Serawak, Malaysia, Datuk Len Alif, Sabtu (5/4). Di sela-sela pertemuan tiga negara terkait program Heart of Borneo, Datuk Len Alif mengatakan, kayu Indonesia yang diterima oleh Malaysia sudah sah. Karena disertai dokumen dari instansi terkait di Indonesia.

Jaringan mafia kayu Kalimantan Barat terbongkar ketika polisi mengerebek enam tempat pengolahan kayu ilegal dan menangkap 21 kapal pembawa 12 ribu meter kubik kayu ilegal senilai Rp 216 miliar.

Selain mengamankan puluhan kapal pengangkut kayu, polisi juga menahan 24 tersangka, 23 di antaranya telah ditahan Mabes Polri. Selain itu, Mabes Polri juga telah mengirim Tim Inspektur Pengawasan Umum untuk memeriksa sejumlah petinggi di lingkungan Polda Kalimantan Barat.

Data kepolisian menyebutkan, dari dua kabupaten di Kalimantan Barat, yaitu Ketapang dan Sambas, ribuan kubik kayu diselundupkan ke Serawak, Malaysia. Diduga, sedikitnya ada 30 kapal besar bermuatan kayu olahan masuk ke Serawak setiap hari.(DOR)

0 komentar: