|

Malaysia Targetkan 16.000 Pelajar dari IndonesiaSenin, 28 Januari 2008 17:36 WIB
TEMPO Interaktif, Bandung:Pemerintah Malaysia menargetkan bisa meraih 16.000 pelajar dan mahasiswa asal Indonesia untuk belajar di negara itu tahun ini. “Target ini lebih banyak 2.000 orang dibandingkan tahun lalu,” ujar Pejabat Promosi Pendidikan Kedutaan Besar Malaysia Darsham Daud di Bandung, Senin (28/1). Menurut Darsham, pemerintah Malaysia saat ini gencar mempromosikan pendidikan di negaranya kepada pelajar dan calon mahasiswa internasional khususnya dari Indonesia. “Kami ingin menjadi pusat kecemerlangan pendidikan, khasnya di rantau Asia,” kata Darsham. Saat ini, kata Darsham, lebih dari 67.000 pelajar dan mahasiswa dari 150 negara belajar di berbagai universitas, baik negeri maupun swasta, di Malaysia. “Sebanyak 14.000 di antaranya adalah pelajar dan mahasiswa asal Indonesia,” kata dia. Dari berbagai program studi yang ditawarkan, kata Darsham, program studi bisnis menempati posisi yang paling diminati. Setelah itu disusul Teknologi Informasi dan Desain Grafis. Darsham menambahkan, selain menarik perhatian pelajar internasional, pihaknya juga mendorong pelajar Malaysia untuk belajar di sejumlah perguruan tinggi di Indonesia. Saat ini, kata dia, tidak kurang dari 4.500 orang menuntut ilmu di 13 perguruan tinggi di Indonesia. “Kebanyakan mendalami ilmu kedokteran, farmasi, dan kedokteran gigi,” katanya. Rana Akbari Fitriawan

0 komentar: